sepatu 3D

Sepatu 3D bisa Ganti Model, Warna Dan Jenis Sepatu Setiap Hari

Sepatu merupakan salah satu kebutuhan wanita yang tak boleh terlewatkan. Terkadang para wanita rela merogoh kocek lebih hanya untuk membeli sepatu dengan model dan warna terbaru setiap bulan. Bila sepatu yang dibeli dari brand ternama seperti Loubotin, anda harus mengeluarkan uang antara puluhan hingga ratusan juta rupiah tergantung model yang dinginkan. Bila anda ingin memiliki sepatu tanpa harus mengeluarkan uang lebih untuk berganti pilihan warna,model dan desain, coba saja sepatu 3D. Anda bisa mengunduh desain sepatu ini setiap hari secara gratis untuk menjajal sepatu yang baru. Anda pun tak pernah ketinggalaan zaman dengan mengenakan sepatu yang berbeda. Anda tinggal mencetak modelnya di malam hari. Saat keesokan harinya, anda tinggal mengenakannya dengan baju kerjayang sesuai.


Sepatu-3D
Untuk mendapatkan sepatu 3D yang bisa dibuat dengan berbagai model, pilihan dan warna, anda perlu membeli cubeX printer. Janne Kyttanen merupakan desainer yang merancang perlengkapan 3D untuk membuat sepatu 3D dengan empat model yang berbeda. Model dasar tersebut bisa anda beli semuanya bila ingin koleksi sepatu semakin bertambah. Bila ingin coba-coba cukup beli satu model dasar saja yang bisa anda kembangkan sendiri dengan berbagai warna dan design. Empat model dasar yang bisa dipilih oleh para wanita pecinta sepatu mulai dari model macedonia dimana wedges berlubang dan unik, sepatu model futuristik/leaf, facet, dan wedges normal dengan bentuk classic.
Bentuk dasar sepatu ini yang akan anda pakai setiap harinya. Untuk berganti warna dan model sesuka hati anda hanya perlu mengganti model cetak dan warnanya saja. Misalnya anda bisa mengenakan wedges dengan warna hijau untuk hari ini, sedangkan besoknya anda bisa mengganti warna wedges menjadi pink atau cream sesuai keinginan. Setelah melakukan pencetakan anda perlu menunggu paling tidak 7 jam sebelum sepatu dengan warna dan model baru ini bisa dikenakan.Lalu berapa rupiah yang perlu anda persiapkan untuk mendapatkan satu set perlengkapan sepatu 3D? Sepatu futuristik ini dibanderol dengan harga sekitar 20 juta rupiah atau £1,700. Meskipun tergolong mahal, anda bisa berganti-ganti sepatu setiap hari.

0 komentar:

Posting Komentar